Selasa, 05 Mei 2009

RENCANA PROGRAM KERJA TA.2015/2016


*      PROGRAM UMUM
Secara umum, ekskul TMCC memiliki 3 program, yaitu :
  1. Program jangka pendek
  2. Program jangka menengah
  3. Program jangka panjang
     A.  PROGRAM JANGKA PENDEK
Program jangka pendek merupakan program organisasi yang hanya berfokus dalam kehidupan organisasi sehari-hari. Berikut program-program jangka pendek organisasi ekskul MC :
  1. Peresmian ekstrakulikuler MC bersama bu Lucy Dian Rosalin dan pak Andi Gumilar
  2. Sosialisasi waterboom sukahaji
  3. Mengadakan Kajian Materi satu kali dalam satu bulan
  4. Mengadakan pelatihan satu kali dalam 2 minggu
  5. Membuat artikel-artikel berita untuk ditempel di Majalah Dinding
  6. Selalu meng-update berita-berita terbaru dalam account resmi milik TMCC
  7. Membantu seluruh pihak di SMK N Manonjaya dalam menyelenggarakan sebuah acara
  8. Menjalin kerja sama antar organisasi
  9. Menyampaikan aspirasi siswa kepada pihak sekolah serta memperjuangkannya
  10. Mensosialisasikan program “Pojok Baca” di seluruh wilayah SMK N Manonjaya

     B.  PROGRAM JANGKA MENENGAH
Program jangka menengah adalah program yang dilaksanakan secara umum dalam satu tahun kepengurusan. Berikut program jangka menengah ekskul MC :
  1. Mengadakan pelatihan broadcast di beberapa stasiun radio di kabupaten Tasikmalaya
  2. Mengadakan pelatihan kepemimpinan
  3. Mengadakan pelantikan Dewan Pengurus baru
  4. Mengadakan pembelajaran khusus di luar ekstra MC seperti mengetik cepat
  5. Mengadakan angket organisasi mengenai segala permasalahan siswa dan sekolah
    
      C.  PROGRAM JANGKA PANJANG
Program jangka panjang adalah program yang merupakan usaha-usaha menuju tujuan dimasa depan atau memiliki efek yang besar bagi tahun-tahun mendatang. Adapun program jangka panjang ekskul MC adalah :

  1. Membuat website organisasi sebagai bahan dokumen masa mendatang
  2. Mengupayakan kepemilikan komputer organisasi untuk keperluan dokumen anggota MC
  3. Mengupayakan kepemilikan Majalah Dinding untuk di-update setiap minggunya
  4. Mengupayakan kepemilikan Sekretariat Organisasi
  5. Mentargetkan adanya radio sekolah untuk melatih para anggota dalam pembelajaran broadcast

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.